Analisis Teknikal BTC/USD 07-Okt-2017

071017-BU-H4BTC/USD (BU) di akhir pekan ini sedang menguji resistence downtrend (garis merah atas) setelah hari kemarin ditutup melemah tipis di harga $4323.001. Jika kita melihat analisis trendline di timeframe H4 terlihat bahwa BU berada di area merah (downtrend) namun sedang menguji resistence downtrend (garis merah atas). Diperkirakan jika menembus garis tersebut maka uptrend pair ini akan berlanjut. Namun jika kita mengamati garis Exponential Moving Average (EMA) terlihat bahwa EMA 25 (garis biru) cenderung melandai. Sampai artikel ini ditulis di sesi Asia pagi ini candle H4 telah menyentuh garis R1 (4380.3343) dan cenderung menurun. Diperkirakan jika berlanjut maka akan menuju garis PP (4251.6677), namun jika naik, maka akan menuju R2 (4458.8677) atau menembus garis merah atas.

071017-BU-H1

Jika kita melihat jarak yang lebih dekat yaitu di timeframe H1 seperti gambar diatas terlihat bahwa candle telah menyentuh garis R1 pagi ini dan terlihat cenderung turun, indikator stochastic oscillator juga menunjukkan indikasi penurunan.

Pivot Point (PP) harian pair BTC/USD (BU) hari ini :

R3 (4587.5343) R2 (4458.8677) R1 (4380.3343) PP (4251.6677) S1 (4173.1343) S2 (4044.4677) S3 (3965.9343)

Tinggalkan komentar